Home » , » Cari Atlet Berbakat, Lumajang Gelar Porseni Tingkat SD/MI

Cari Atlet Berbakat, Lumajang Gelar Porseni Tingkat SD/MI

Written By Iwan h on Senin, 11 Februari 2013 | 11.50

Dalam merayakan Hari Jadi Lumajang (Harjalu) ke 757 tahun, Kantor Pemuda dan Olaraga setempat mengelar Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) tingkat SD/MI di Stadion Semeru, Senin (17/12/2012).

Kanpora, Siswinarko, selaku Ketua Penyelenggara mengatakan tujuan Porseni yang diikuti atlet dari 21 kecamatan adalah evaluasi serta memupuk prestasi dan kesatuan-persatuan. "Dengan olahraga dan seni, Lumajang harus sejahtera dan bermartabat baik di Jatim, Nasional dan Internasional," ungkapnya.

Bupati Lumajang, Sjahrazad Masdar mengatakan bagi yang juara Porseni dan menjadi yang terbaik, tahun depan akan dikirim di tingkat propinsi. Dia berharap dengan even olahraga seperti ini, akan memperoleh bibit-bibit olahragawan unggul demi kemajuan Lumajang. "Lumajang harus bisa menghasilkan atlit-atlit mengharumkan nama bangsa Indonesia," jelasnya.

Adapun cabang olahraga yang dilombakan adalah Atletik, Renang, voli, catur, pencak silat, bulu tangkis dan sepak takraw. "Kami harap Porseni terus berlanjut dari tahun ke tahun," pungkasnya.

Sumber : http://beritajatim.com

Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Lumajang News - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger